Selasa, Oktober 06, 2009

Jerman Sumbang Tiga Juta Dolar AS untuk Korban Gempa Sumbar

Berita Dunia,Jakarta - Kanselir Jerman, Angela Merkel, dalam pembicaraan melalui telepon dengan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono, pada Kamis (1/10) menyatakan bahwa pemerintah dan rakyat Jerman ikut berduka atas gempa yang terjadi di Sumatera Barat (Sumbar), dan memberikan bantuan senilai tiga juta dolar Amerika Serikat (AS).

Pemerintah Jerman juga akan mengirimkan sebanyak 40 tenaga ahli penanganan bencana guna ditugaskan ke wilayah Sumbar yang terlanda gempa berkekuatan 7,8 Skala Richter (SR) pada Rabu (30/9), demikian keterangan pers Kedutaan Besar Jerman di Jakarta, Jumat.

Bantuan senilai 1,5 juta dolar AS dari total dana dari Jerman itu diambil dari dana Kementerian Kerja Sama Ekonomi dan Pembangunan Jerman.

Selain itu, Menteri Luar Negeri Jerman, Dr Frank-Walter Steinmeier, juga telah menelepon Menlu RI, Hassan Wirayudha, guna menyampaikan rasa ikut berduka citanya atas nama nama pemerintah dan rakyat Jerman, serta memperkukuh upaya Jerman dalam memberikan bantuan dana maupun pengiriman tenaga ahlinya ke Sumbar.(Antara)

Trik Sembunyikan Bom di Anus Ancam Dunia Penerbangan

Berita Dunia,-Trik baru yang diperkenalkan teroris Al Qaeda yaitu menyembunyikan bom di anus merupakan ancaman bagi dunia penerbangan. Sebab percobaan yang telah dilakukan menunjukkan bahwa trik ini mampu mengelabui sistem keamanan bandara dan kerajaan Arab Saudi.
 "Ini adalah skenario mengerikan," kata konsultan keamanan penerbangan Chris Yates seperti dilansir CBS 28 September lalu.
Menurutnya, jika itu terjadi di pesawat terbang yang sedang mengangkasa, efek pemboman dengan trik semacam itu bisa menjadi malapetaka. Saat ini belum ada sistem keamanan yang mampu mengatasinya.
"Tidak ada yang bisa dilakukan kecuali menelanjangi orang-orang di bandara," kata Yates.
Kelompok Al Qaeda mengaku akan membeberkan teknik baru ini di internet sesegera mungkin. Tak ada yang mencegah hal ini terjadi.
Dunia penerbangan sebelumnya telah menaikkan pengamanan penerbangan berkaitan dengan upaya penyelundupan alat bahan peledak. Pada 2001, seorang penumpang pesawat AS diciduk karena menyembunyikan alat serupa di sepatunya. Sejak itu, penumpang di banyak rute harus melepas sepatunya dan melewati X-ray.
Pada 2006, otoritas Inggris menemukan plot penyelundupan cairan peledak di pesawat trans-Atlantik. Setelah itu munculah kebijakan pembatasan membawa cairan di penerbangan internasional di kabin.(news.yahoo)

Mahmoud Ahmadinejad Keturunan Yahudi


 
Presiden Iran, Mahmoud Ahmadinejad
 
Berita Dunia,- Foto Presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad saat sedang menunjukkan kartu identitas dalam pemilihan umum Maret 2008 memperlihatkan bahwa keluarganya memiliki keturunan Yahudi. Dalam dokumen yang diperbesar bisa terbaca bahwa Ahmadinejad pernah dipanggil "Sabourjian", nama Yahudi yang berarti penenun pakaian. Bukt-bukti ini pertama kali diungkap oleh harian The Daily Telegraph.
Seperti dikutip dari laman harian The Telegraph, Minggu 4 Oktober 2009, catatan pendek di dalam kartu identitas itu menjelaskan kalau keluarga presiden yang kerap mengecam Israel ini mengganti nama keluarga menjadi Ahmadinejad saat mereka memeluk Islam pasca kelahiran Ahmadinejad.
Keluarga Sabourjian berasal dari Aradan, tempat kelahiran Ahmadinejad. Nama Sabourjian diperoleh dari "tukang tenun Sabour," nama selendang Yahudi Tallit di Persia. Nama tersebut juga masuk dalam daftar nama orang-orang Yahudi Iran yang dikumpulkan oleh Departemen Dalam Negeri Iran.
Para ahli tadi malam menyebutkan bahwa track record Ahmadinejad yang kerap mengeluarkan kritik pedas terhadap kaum Yahudi bisa jadi dilakukan untuk menutupi masa lalunya. "Setiap keluarga yang pindah agama membuat identitas baru dengan mengecam kepercayaan mereka sebelumnya," kata Ali Nourizadeh dari Pusat Studi Arab dan Iran. "Aspek latar belakang Ahmadinejad menjelaskan banyak hal tentang dia.
Dengan mengeluarkan pernyataan-pernyataan anti-Israel, dia mencoba menghilangkan kecurigaan tentang keterkaitan dirinya dengan Yahudi. Dia merasa tak berdaya di tengah masyarakat radikal Syiah," terang Nourizadeh.
Juru bicara kedutaan Israel di London, Ron Gidor, mengatakan tidak akan terpengaruh dengan masa lalu Ahmadinejad. "Itu bukan sesuatu yang perlu kami bahas," kata Gidor.
Ahmadinejad memang tidak pernah menyangkal bahwa namanya diganti saat keluarganya pindah ke Teheran pada tahun 1950-an. Namun dia tidak pernah mengungkapkan nama sebelumnya dan tidak menjelaskan alasan penggantian nama tersebut.
Ahmadinejad adalah insinyur berkualitas dengan gelar doktor dalam bidang traffic management. Dia menjadi milisi Garda Revolusioner sebelum namanya dikenal sebagai politisi garis keras di Teheran.(yahoonews)

Militer Korsel: Korut Miliki 13 Jenis Senjata Biologi

Militer Korsel: Korut Miliki 13 Jenis Senjata Biologi
 
Berita Dunia,Seoul, - Korea Utara (Korut) diperkirakan memiliki 13 jenis virus dan kuman yang dapat digunakan untuk 5.000 ton senjata kimia, kata Kementerian Pertahanan Korea Selatan (Korsel), Senin.

Dalam sebuah laporan kepada parlemen, kementerian itu mengatakan Korut, yang komunis, adalah salah satu negara yang memiliki cadangan terbesar senjata kimia dan biologi dunia, sebagaimana dikutip dari AFP.

Daftar penyakit yang dapat ditimbulkan senjata biologi itu meliputi kolera, sakit kuning, cacar, tipus, demam dan disentri.

Kementerian itu memperkirakan cadangan senjata kimia tetangganya itu berjumlah antara 2.500 dan 5.000 ton.

Pernyataan bahwa Korut memiliki senjata kimia dan biologi itu, selain senjata nuklir dan konvensionalnya, bukan hal baru. Tetapi laporan Senin itu memberikan lebih terperinci tentang apa yang disebut senjata biologi itu.

Kelompok Krisis Internasional dalam sebuah laporan Juni menyatakan kemampuan nuklir Pyongyang adalah ancaman paling besar, tetapi juga negara itu memiliki cadangan senjata kimia besar dan program senjata biologi.

Senjata kimia dapat disebarkan melalui bom meriam atau rudal yang dapat menimbulkan korban besar di Korsel, kata badan pemikir yang berpangkalan di Brussels.

Cadangan itu meliputi antara 2.500 dan 5.000 ton gas mostar, phosgene (gas beracun yang tidak berwarna), zat darah, sarin, tabun dan zat syaraf dan yang dapat disebarkan melalui artileri jarak jauh, rudal, pesawat terbang dan kapal angkatan laut, katanya.

Korut dan Korsel secara teknis masih dalam perang karena konflik mereka tahun 1953-1955 diakhiri hanya dengan gencatan senjata dan bukan dengan perjanjian perdamaian.

Militer Korsel, yang berkekuatan 655.000 personil dan didukung 28.500 tentara AS, menghadapi Angkatan Bersenjata Korut --yang memiliki 1,2 juta tentara.(antara)

Munas Golkar Ricuh

Berita Dunia,Pekanbaru,- Rapat Paripurna I Musyawarah Nasional (Munas) VIII Partai Golkar berlangsung ricuh akibat sistim pengeras suara tidak bisa berfungsi dengan baik.

"Intinya tadi karena `sound systim` yang tidak berfungsi baik sehingga terjadi ketegangan di antara peserta," kata anggota DPP Golkar Zaenal Bintang kepada wartawan di luar ruang sidang utama Hotel Labersa Pekanbaru, Riau, Selasa.

Sebelumnya wartawan dikejutkan dengan berbondong-bondongnya petugas keamanan berlarian masuk ke ruang sidang.

Rapat Paripurna I ini mengagendakan pembicaraan soal tata tertib. Rapat berlangsung tertutup.

"Jadi saat pembahasan pasal demi pasal, semua mikropon yang ada di peserta tak berfungsi," kata Zaenal.

Zaenal juga menjelaskan, kericuhan dimulai ketika ada peserta yang ingin memberikan tanggapan dan masukan namun ternyata mikropon yang ada tak berfungsi.

"Jadi pimpinan sidang juga tak bisa mendengarkan isi masukan," kata Zaenal.

Karena itu, kemudian terjadi kekisruhan akibat para peserta Munas yang berebut ingin menyampaikan tanggapan. Namun Zaenal menegaskan tidak ada kekerasan fisik yang terjadi meskipun diakuinya ada ketegangan.

Akibat insiden teknis ini, para peserta munas mendesak rapat diskorsing untuk membenahi sound systim yang ada.

Dari informasi yang beredar, matinya mikropon bagi peserta terjadi saat memasuki pembahasan soal syarat-syarat pencalonan ketua umum.

Rapat paripurna I ini dipimpin oleh Ketua Umum DPP Partai Golkar M Jusuf Kalla.

Sampai saat ini belum diketahui apakah sidang akhirnya di skorsing karena wartawan tidak diperkenankan memasuki ruang sidang.

Sementara para peserta munas masih tetap berada di dalam ruang sidang. Namun dari luar terlihat aktifitas yang meningkat dari aparat keamanan Polda Riau.

Puluhan anggota Polri berseragam tampak memasuki ruang sidang utama.(Antara)

Norwegia Terbaik Di Dunia Untuk Tinggal, Niger Terburuk

Berita Dunia,Bangkok- Norwegia mempertahankan statusnya sebagai negara yang paling diinginkan di dunia untuk tinggal, menurut data PBB yang dikeluarkan Senin, yang memeringkat negara-negara sub-Sahara Afrika yang dirundung oleh perang dan HIV/AIDS sebagai tempat yang paling tidak menarik.

Data yang dikumpulkan sebelum krisis ekonomi global menunjukkan orang di Norwegia, Australia dan Islandia memiliki standar hidup terbaik, sementara Niger, Afghanistan dan Sierra Leone tercatat yang terburuk menurut ketentuan pembangunan manusia.

Indeks Program Pembangunan PBB (UNDP) menyusun dengan menggunakan data 2007 mengenai GDP per kapita, pendidikan dan usia harapan hidup, dan menunjukkan perbedaan yang ditandai antara negara-negara maju dan dunia berkembang.

"Meskipun ada peningkatan yang signifikan, kemajuan telah tak seimbang," kata UNDP dalam satu pernyataan.

"Banyak negara mengalami kemunduran pada beberapa dasawarsa belakangan ini, menghadapi kecenderungan menurun ekonomi, krisis terkait-konflik dan epidemi HIV/AIDS, dan ini bahkan sebelum dampak krisis ekonomi global dirasakan."

Usia harapan hidup di Niger adalah 50 tahun, sekitar 30 tahun lebih pendek dari di Norwegia, menurut indeks tersebut. Untuk setiap dolar yang diperoleh per orang di Niger, 85 dolar diperoleh di Norwegia.

Separuh orang di 24 negara termiskin buta aksara, dibanding 20 persen di negara-negara yang tergolong sebagai tingkat menengah dari pembangunan manusia, indeks itu menunjukkan.

Orang Jepang hidup lebih lama dari orang lainnya, yakni 82,7 tahun rata-rata, dengan usia harapan hidup di Afghanistan yang dirusak-perang hanya 43,6 tahun.

Liechtenstein memiliki GDP per kapita tertinggi 85.383 dolar di kerajaan sangat kecil yang menampung 35.000 orang, 15 bank dan lebih dari 100 perusahaan manajemen kaya.

Orang termiskin di Republik Demokratik Kongo, tempat rata-rata pendapatan per kapita 298 dolar per tahun.

Lima negara -- China, Venezuela, Peru, Kolombia dan Prancis -- naik tiga tingkat atau lebih dari tahun sebelumnya, yang didorong oleh pendapatan yang lebih besar dan usia harapan hidup lebih lama. China, Kolombia dan Venezuela juga mencatat lebih baik karena perbaikan dalam pedidikan.

UNDP, yang mempublikasikan indeks tahunan sejak 1990, mengatakan pembangunan manusia meningkat secara global dengan 15 persen sejak 1990, dengan China, Iran dan Nepal sebagai negara-negara yang mencapai peningkatan terbesar menurut peta itu.(Antara)

Carla Bruni Buka Laman Web Pribadi

Berita Dunia,Paris - Ibu Negara Prancis Carla Bruni Sarkozy, Senin, meluncurkan laman pribadi di Internet dengan menampilkan kehidupan pribadinya sebagai istri presiden dan seorang pemimpin urusan kemanusiaan.

Laman dengan alamat www.carlabrunisarkozy.org, yang disajikan dalam versi bahasa Prancis dan Inggris, berisi tiga kategori.

Bagian pertama memusatkan perhatian pada kegiatannya sebagai ibu negara, yang kedua adalah mengenai yayasan dengan menggunakan namanya --yang dirancang untuk memudahkan akses ke bidang kebudayaan, pendidikan dan ilmu pengetahuan, sementara bagian ketiga adalah mengenai Dana Global untuk Memerangi AIDS, tubeculosis dan malaria. Untuk bagian ketiga, Bruni menjadi Duta Besar.

Agenda Ibu Negara tersebut juga disiarkan di laman itu.Bruni sudah memiliki laman pribadi di Facebook, jejaring sosial global.

Pasangan Prancis tersebut, yang tak pernah malu untuk menampilkan diri mereka, tampaknya kian terlibat di dunia maya sejak Presiden Nicolas Sarkozy membuat lamannya di jejaring Facebook tahun lalu.(antara)

Polisi Periksa Sekretaris Deputi KPK i

Polisi Periksa Sekretaris Deputi KPK

Berita Dunia,Jakarta - Markas Besar Polri, Senin, memeriksa Hening Ayuning Tyas, sekretaris Deputi Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Wakil Ketua KPK, M. Jasin, membenarkan pemeriksaan tersebut. "Ya," katanya singkat ketika dikonfirmasi di gedung KPK, Jakarta, Senin.

Meski membenarkan, Jasin tidak bersedia menjelaskan lebih rinci materi pemeriksaan terhadap Hening Ayuning Tyas. Dia juga tidak menguraikan materi panggilan terhadap pegawai KPK yang akrab disapa Ayu itu.

"Itu nanti saja," kata Jasin yang kemudian berjalan meninggalkan wartawan.

Sumber informasi mengatakan kepada ANTARA bahwa Ayu diperiksa sebagai saksi untuk melangkapi berkas perkara atas nama Chandra Marta Hamzah.

Wakil Ketua KPK nonaktif, Chandra Marta Hamzah telah ditetapkan sebagai tersangka dugaan penyalahgunaan wewenang dalam menerbitkan dan mencabut status cegah (larangan pergi ke luar negeri) terhadap pengusaha Djoko Tjandra. Chandra juga dituduh menyalahi wewenang dalam menerbitkan cegah pengusaha Anggoro Widjojo.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Pol Bambang Hendarso Danuri menegaskan, polisi juga menyidik dugaan suap kepada Chandra.

Dalam kasus dugaan penyalahgunaan wewenang dan suap, polisi juga menetapkan Wakil Ketua KPK nonaktif Bibit Samad Riyanto sebagai tersangka.

Sumber informasi juga menyatakan, sebelum berangkat memenuhi pemeriksaan di Mabes Polri, Hening Ayuning Tyas sempat mempersiapkan dokumen. Hal itu diduga untuk menjawab pertanyaan penyidik Polri tentang dugaan penyerahan uang kepada Chandra M. Hamzah di sekitar halaman parkir Pasar Festival, Jakarta Selatan.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Pol Bambang Hendarso Danuri menyatakan, seorang bernama Ary Muladi telah menerima uang sebesar 124.920 dolar Singapura untuk diserahkan kepada Chandra Marta Hamzah di halaman parkir Pasar Festival. Menurut Kapolri, penyerahan itu atas usul Antasari Azhar.

Hening Ayuning Tyas adalah sekretaris Deputi Penindakan KPK Ade Rahardja. Berdasar dokumen tertulis yang diperoleh ANTARA, penyerahan di Pasar Festival itu terjadi pada 27 Februari 2009, sekira pukul 20.30 WIB sampai 21.00 WIB. Dokumen itu menyebutkan, Ade Rahardja hadir pada saat penyerahan.

Penyerahan uang itu diduga untuk menyelesaikan perkara dugaan korupsi yang melibatkan pengusaha Anggoro Widjojo.

Namun, Chandra dan Ade Rahardja membantah hal itu. Mereka menegaskan tidak pernah menerima uang, seperti yang dituduhkan.

Keduanya mengaku memiliki bukti dan saksi bahwa mereka tidak berada di lokasi penyerahan uang pada waktu yang dituduhkan.(antara)

Telur Bantu Perkembangan IQ Anak

Berita Dunia,Yogyakarta - Hasil penelitian Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta mengungkapkan bahwa telur dapat membantu perkembangan "intelligence quotient" (IQ/inteligensi) dan mengatasi kekurangan yodium pada anak.

"Telur sangat penting untuk dikonsumsi oleh anak usia sekolah. Mengonsumsi dua telur setiap hari dapat membantu perkembangan IQ dan mengobati penyakit defisiensi yodium," kata ahli gizi FK UGM Toto Sudargo SKM MKes di Yogyakarta, Senin.

Menurut dia, hasil penelitian yang dilakukan pada anak sekolah di kawasan pegunungan seperti Wonosobo dan Wonogiri, Jawa Tengah, menunjukkan dampak kekurangan yodium dapat menurunkan IQ anak sekitar 10-15 persen.

"Namun ketika diobati dengan telur bisa menambah IQ sekitar 20 persen. Untuk itu, sebagai langkah antisipatif, anak usia dini disarankan untuk mengonsumsi dua telur setiap hari untuk membantu perkembangan IQ," katanya.

Ia mengatakan, rata-rata anak sekolah di seluruh Indonesia sekitar 35-65 persen masih kekurangan gizi, terutama defisiensi yodium, bahkan di daerah Wonosobo dan Wonogiri diketahui sekitar 19-33 persen siswa sekolah kekurangan yodium.

Menurut dia, anak perlu mengonsumsi telur, karena daya serap satu telur yang beratnya 60 gram mengandung 7-8 gram protein, sedangkan untuk kebutuhan anak sekolah adalah sebesar 45 gram protein.

"Jadi, anak sekolah perlu mengonsumsi telur. Apalagi jika digoreng, karena ada tambahan 10 gram protein, yang akan menambah 110 kilogram kalori," katanya.

Ketua Umum Asosiasi Dietisien Indonesia (AsDI) Martalena Purba MCN PhD mengatakan, masalah gizi kurang menyebabkan kualitas penduduk Indonesia rendah terutama pada anak balita, ibu hamil, orang lanjut usia, dan siswa.

Menurut dia, berdasarkan penelitian, gizi kurang sering terjadi pada masa-masa tertentu seperti dampak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) dan perubahan iklim global yang menyebabkan perubahan siklus panen.

"Selain itu, juga sering muncul ketika terjadi bencana, yang menyebabkan semakin bertambahnya jumlah penderita gizi kurang pada kelompok yang rentan," katanya.
(antara)

Akulturasi Hindu dan Islam Lahirkan Keunikan Bali

Akulturasi Hindu dan Islam Lahirkan Keunikan Bali


Berita Dunia,Denpasar - Setangkai bunga menyambut di pintu masuk, sepotong kertas cokelat kecil tersisip diantara daunnya, sebaris pesan tertulis di atasnya, damai di langit, damai di bumi dan damai di setiap hati umat manusia.

Sebuah keharusan dijalani, jika umat manusia ingin hidup berdampingan secara damai. sikap toleransi itu dapat dikembangkan seperti yang selama ini dilakoni Forum Komunikasi Antarumat Beragama Provinsi Bali yang diketuai, Drs Ida Bagus Gede Wiana.

Upaya mewujudkan kerukunan dan keharmonisan umat beragama itu sebenarnya tidak terlalu berat dalam penerapannya, asalkan dilandasi toleransi dan rasa saling menghormati satu sama lain.

Kerukunan antar umat beragama di Bali selama ini sangat mantap dan harmonis, hidup berdampingan satu sama lainnya yang diwarisi secara turun-temurun sejak sekitar lima ratus tahun silam.

Kerukunan antar umat beragama sangat kokoh berkat Konsep "menyama braya", yakni persaudaraan yang betul-betul diterapkan dalam kehidupan umat beragama di Bali, tutur seorang tokoh muslim di Bali Drs Haji Mulyono (76).

Pria kelahiran Solo yang menetap di Bali sejak 1962 yang pernah menjabat sebagai Asisten Sekretaris Daerah Provinsi Bali itu menilai, kehidupan umat beragama yang "mesra dan harmonis" yang dapat diwujudkan Pulau Dewata diharapkan dapat tetap terpelihara dengan baik.

Upaya tersebut mampu mendukung terciptanya kondisi yang aman, nyaman dan tenteram, sekaligus memberikan kesejukan di hati umat manusia.

Agama Islam dan Hindu sesungguhnya memiliki banyak persamaan bahkan terjadi akulturasi menyangkut seni dan budaya dari kedua agama tersebut di Pulau Dewata, tutur suami dari Ntin Charoh NHG.

Kesamaan itu antara lain terdapat pada buku dan "Geguritan" (pembacaan ayat-ayat suci Hindu), yang ternyata di dalamnya mengandung unsur nuansa Islam. Bukti lain dari terjadinya akulturasi Islam-Hindu adalah di Desa Pegayaman Kabupaten Buleleng, Kepaon Kota Denpasar dan Desa Loloan di Kabupaten Jembrana.

Desa Pegayaman misalnya, sebagian besar warganya memeluk agama Islam, namun nama depannya sama seperti orang Bali pada umumnya, sehingga muncul nama seperti Wayan Muhammad Saleh atau Made Jalaluddin.

Dalam budaya, umat Islam Bali telah "berbaur" dengan budaya setempat, terlihat dari lembaga adat yang tumbuh di masyarakat muslim Bali sama dengan lembaga adat masyarakat Bali Hindu.

Sistem pengairan bidang pertanian tradisional (subak) misalnya, umat muslim menerapkan pola pengaturan air seperti yang dilakukan petani yang beragama Hindu, meskipun cara mensyukuri saat panen berbeda.

Umat Islam yang mengolah lahan pertanian di Subak Yeh Sumbul, Medewi, Pekutatan dan Subak Yeh Santang, Kabupaten Jembrana, daerah ujung barat Pulau Bali, menerapkan sistem pengairan secara teratur seperti umumnya dilakukan petani Pulau Dewata, ungkap ayah dari lima putra-putri yang telah dikaruniai lima cucu.

Adanya unsur kesamaan antara Islam dan Hindu itu dapat dijadikan tonggak lebih menciptakan `kemesraan` dan tali persaudaraan antara Hindu dan Islam, termasuk umat lain di Pulau Dewata, bahkan di Nusantara.

Berbagai keunikan itu menjadi daya tarik tersendiri dari berbagai segi, baik oleh wisatawan mancanegara, sosiolog maupun budayawan dari belahan dunia.

Kondisi demikian tidak mengherankan, jika Pulau Seribu Pura itu bertambah tenar, bahkan terkadang melampaui keterkenalan Indonesia, negara yang berpenduduk muslim terbesar, ujar Mulyono yang dipercaya sebagai Ketua Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Provinsi Bali.

Sejak 500 tahun silam
Akulturasi dan kerukunan antarumat beragama di Bali sangat mesra dan harmonis, tidak pernah terjadi "benturan". Hal itu diwarisi secara turun-temurun sejak 500 tahun lalu.

Terciptanya kerukunan hidup beragama demikian itu berkat adanya saling pengertian serta saling hormat-menghormati antarwarga berlainan suku maupun agama di Pulau Dewata, tutur Kepala Bidang Bimas Islam Kanwil Departemen Agama Provinsi Bali, Haji Musta`in SH

Kerukunan antarumat beragama yang hidup berdampingan satu sama lainnya itu diharapkan dapat terus dipelihara dan dipupuk dalam mengembangkan kerukunan yang dinamis, sekaligus terhindar pengaruh luar yang negatif.

Kerukunan telah menjadi satu pandangan yang sama dalam membangun kualitas kehidupan yang lebih baik di Pulau Dewata. Wali Kota Denpasar Ida Bagus Rai Dharma Wijaya Mantra misalnya mengundang para tokoh dan umat muslim untuk berbuka puasa bersama.

Demikian pula Wakil Gubernur Bali Drs Anak Agung Ngurah Puspayoga yang semuanya itu mencerminkan tekad untuk memelihara keharmonisan dan kerukunan umat beragama yang selama ini sangat mantap dan kokoh.

Masyarakat Bali dikenal sangat toleran terhadap para pendatang maupun wisatawan dalam menikmati liburan di Pulau Dewata dan hampir tidak pernah ada masalah.

Bahkan di Bali satu-satunya di Indonesia yang telah terbentuk persatuan etnis Nusantara. Mereka satu sama lain telah terjalin kerjasama yang baik, bertekad untuk menjaga keutuhan Bali, agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.

Gubernur Bali Made Mangku Pastika menilai, meskipun masyarakat Bali sesama pendatang maupun umat lain hampir tidak pernah ada masalah, namun gesekan-gesekan antar satu desa adat dengan tetangganya sering terjadi.

Kondisi itu sangat rawan terhadap kemungkinan terjadinya konflik, atau hal-hal yang tidak diinginkan bersama. Gubernur Pastika dalam setiap kesempatan mengajak masyarakat kembali pada jati diri orang Bali, melakoni hidup rukun, aman, damai dan saling menghargai.

Keunggulan lokal yang dimiliki masyarakat Bali hendaknya dapat dipegang kokoh, mengingat dalam era globalisasi ada kecenderungan nilai-nilai kehidupan masyarakat Bali mengalami pergeseran.

Para tokoh-tokoh dan masyarakat diingatkan untuk memegang teguh kepatuhan, maupun sopan santun dan keramah-tamahan dalam kehidupan masyarakat sehari-hari.(antara)

Bisnis Pilihan untuk Pensiunan



Berita Dunia,Jakarta - Karyawan yang memasuki usia pensiun banyak mengalami kebimbangan untuk memulai usaha. Mereka umumnya bimbang untuk menentukan bisnis apa yang akan mereka geluti setelah tak lagi aktif sebagai karyawan.

Pakar bisnis dan pemasaran, Rhenald Kasali menyatakan, masa pensiun bukan lah sesuatu yang mengkhawatirkan. Para pensiunan bisa memilih bisnis yang sifatnya tidak berisiko tinggi seperti sektor pertanian ataupun pariwisata.

"Pensiunan sebaiknya tidak memilih bisnis yang beresiko tinggi.pertanian dan pariwisata bisa dipilh karena tidak berpotensi jantungan," kata Rhenald dalam peresmian Sekolah Perubahan di Pondok Jati Murni, Bekasi, Senin (5/10).

Menurutnya, sektor pertanian merupakan bidang yang tepat untuk para pensiunan karena disenangi oleh sebagian besar orang tua. Terlebih kebutuhan akan hasil pertanian sangat besar, sementara produsen yang ada belum bisa menyerap maksimal. Rhenald mencontohkan Warso Farm, sebuah perusahaan pertanian khusus untuk produk durian.

"Mereka mengaku jika suplai buah durian ke pasar masih sangat sedikit padahal permintaannya besar. Mereka sedang mencari siapapun yang ingin menanam durian," tambah Ketua program pasca sarjana ilmu manajemen FE-UI ini.

Untuk itu, lanjut dia, para produsen bisa menanam durian dan menjual hasilnya langsung ke Warso Farm. Syaratnya, durian-durian itu harus memenuhi standar produk Warso Farm.

Untuk modal awal, Rhenald juga tidak menyarankan untuk menyiapkan jumlah besar mengingat ini baru awal bisnis.

"Ini kan bisnis yang baru aja dimulai, jadi jangan terlalu besar. Rp 50, Rp 100 juta atau maksimal Rp300 juta cukup," katanya.

Bisnis sektor pertanian, lanjut dia, cukup mudah karena umumnya pensiunan sudah mempunyai tabungan dan lahan. Jadi untuk memulai usaha pertanian tidak terkendala.

Kampus Enterpreneur

Dalam kesempatan tersebut, Rhenald juga memperkenalkan Rhenald Kasali School for Enterpreneurs. Kampus di Rumah Perubahan tersebut ditujukan untuk siapapun yang ingin mengembangkan jiwa entrepeneurnya.

Acara peresmian dihadiri oleh sejumlah wirausahawan sukses seperti Cak Eko dan Sunaryo Suhadi. Menurut Rhenald, sekolah ini menggagas perubahan berbagai kalangan untuk mewujudkan potensi entrepeneur yang mereka miliki.

Rumah Perubahan yakin setiap orang memiliki jiwa entrepeneurs. Kampus ini menginginkan setiap orang bangkit dan melatih jiwa wirausaha secara aman dan beretika.

"Kita menginginkan merestrukturisasi kembali ekonomi,terlebih pasca 1998. Harus ada pengusaha2 baru yg muncul melalui jiwa entrepeneur," kata Rhenald.

Rumah Perubahan mempunyai peran sebagai katalisator,pusat jejaring,dan penggerak untuk mewujudkan potensi menjadi sebuah manfaat. Menurut Rhenald, jejaring penting karena akan menghubungkan antar individu,membangun kepercayaan,dan saling bertukar informasi.

10 cara berpikir yang diajukan dalam Rumah Perubahan adalah Besar, Pasar, Fokus, Paradox, Sederhana, Memungkinkan, Berbagi atau Saling melengkapi, Kebersamaan, Tidak Populer dan Hasil.

Deputi UMKM Choirul Djamhari, Kementerian Koperasi&UKM yang hadir dalam kesempatan itu mengharapkan dengan adanya Rumah Perubahan akan mengurangi jumlah pengusaha mikro di sektor informal, yang jumlahnya lebih dari 50 juta orang.

Sekolah Perubahan menargetkan dapat mencetak entrepeneur modern baru sebanyak 5% atau setara dengan 11 juta pengusaha pada 2014.

Sebagai pendiri Sekolah Perubahan, Rhenald menginginkan perubahan paradigma berfikir untuk menjadi entrepeneurs. Pengusaha muda diajarkan menjadi Entrepeneur yang modern. Saat ini jumlah pengusaha mencapai 23%, namun menurut Rhenald yang berpikiran modern hanya sedikit.

"Kita punya 23% entrepreneur, tapi hanya sedikit yang menjadi enterpreneur modern. Jumlahnya hanya 0,05%," tutur Rhenald.
(Detik.com)

Catatan Bondan Winarno Keajaiban Padi



GB

Berita Dunia,Jakarta - Konsumsi beras di Indonesia kian hari kian meningkat. Alangkah eloknya kalau Indonesia bisa swasembada beras lagi, bukannya malah mengimpor beras dari luar negeri. Kini apa yang dapat kita lakukan tentang beras?

Minggu ini saya tetirah ke Bali. Lagi! Hehehe... saya memang sangat mencintai Bali. Dan, untungnya, saya selalu dapat menemukan alasan untuk pergi ke sana. Kali ini alasannya adalah karena saya diundang Janet de Neefe ikut serta di Ubud Writers and Readers Festival. Karena saya harus bicara di dua acara dalam rentang waktu empat hari, maka 'kesantaian' itu saya manfaatkan untuk sekalian mengajak istri.

Salah satu topik yang akan saya diskusikan di sana adalah tentang beras, dalam satu sesi yang bertajuk "Miracle of Rice". Saya bingung. Harus bicara apa tentang beras? Signifikansi beras bagi orang Indonesia dan orang Amerika – misalnya – sangat berbeda.

Konsumsi beras per kapita di Amerika Serikat hanya sekitar 12 kilogram setahun. Itu pun sudah meningkat pesat sejak makanan Asia – Tionghoa, Thai, India, Jepang – makin digemari orang berkulit putih. Rata-rata orang Eropa bahkan hanya memerlukan tiga kilogram beras per tahun.

Di Indonesia, menurut statistik resmi tahun 2002, konsumsi beras per kapita adalah 154 kilogram – atau, sekitar 420 gram per orang per hari – bayi maupun kaum lansia diperhitungkan sama. Artinya, kalau tidak dipukul rata, untuk setiap orang dewasa sebetulnya konsumsi rata-rata beras adalah sekitar 500 gram atau setengah kilogram per hari.

Bagi saya pribadi, angka itu tidak masuk akal. Sejak enam tahun terakhir, tiap hari saya makan nasi sangat sedikit – tidak lebih dari 100 gram beras. Setengah kilogram beras setara dengan empat piring nasi. Benarkah statistik itu? Pada tahun 1970, ketika rakyat masih kesrakat, konsumsi beras per kapita kita hanya mencapai 109,3 kilogram per tahun. Ketika itu masih banyak rakyat lapar. Menteri PU, Ir. Sutami, bahkan tampak kurus kering. Masih banyak pula anggota DPR kita yang kurus. Berat badan saya di tahun 1970 adalah sekitar 60 kilogram. Keren deh, pokoknya!

Pada tahun 1988, statistik kita menunjukkan peningkatan kesejahteraan masyarakat yang juga tercermin pada menggelembungnya konsumsi beras per kapita per tahun mencapai 144,8 kilogram. Di tahun itu, berat badan saya sekitar 80 kilogram. Rupanya, saya juga terimbas sindrom kemakmuran itu.

Di tahun itu juga, Republik Indonesia yang di tahun 2004 mendapat pujian FAO karena mampu mencapai tingkat keswasembadaan beras, mulai kesulitan mencukupi kebutuhan pangan rakyatnya. Dengan dalih untuk menjaga buffer stock, Indonesia mulai impor beras lagi.

Memasuki dekade 1990-an sebetulnya ada trend terbalik dalam gaya hidup masyarakat modern. Ketika itu, gaya hidup yang disebut fit lifestyle mulai merasuk dunia. Makan banyak bukan lagi merupakan simbol kemakmuran. Peluh atau keringat menjadi simbol gaya hidup yang baru. Masih ingat bagaimana gaya senam dan aerobik Jane Fonda menjadi pujaan ibu-ibu di masa itu?

Fit lifestyle juga mengubah pola makan. Orang mulai peduli tentang makanan yang sehat dan makanan mana yang baik dimakan. Kolesterol jadi bahan pembicaraan di arisan ibu-ibu wangi. Nasi? "Wah, saya sekarang cuma beli beras buat bediend (pembantu) dan chauffeur (supir), kok, Jeng." Supaya tetap tampil langsing, para ibu-ibu mengurangi makan nasi. Begitu juga para om-om dan opa-opa genit, supaya tetap menarik di mata para gadis remaja yang mengaku artis atau model.

Dua tahun yang lalu, di dalam perjalanan dengan pesawat terbang, kebetulan saya duduk di sebelah seorang mantan pejabat Departemen Pertanian. Menurut pengamatan saya, dia masih terlalu muda untuk pensiun. "Kalau saya pintar-pintar, tentu saya masih aktif, Mas. Bahkan mungkin sudah di Eselon Satu. Tetapi, karena saya hanya pintar, maka saya harus tersingkir," katanya.

Dialah yang mengatakan kepada saya bahwa dia menentang penetapan angka konsumsi beras per kapita sebesar 154 kilogram di tahun 2002 itu. "Angka itu rekayasa kok, Mas. Supaya ada alasan untuk meningkatkan impor beras, dan supaya ada dana politik yang dapat disisihkan dari kegiatan impor itu," tambahnya.

Kalau tidak salah, seingat saya, dia menyebut angka 148 untuk konsumsi beras per kapita per tahun. "Beda enam kilo bila dikalikan 220 juta kan signifikan. Ya toh, Mas?" Ya, iyalah! Saya ingat, mulai tahun 2002 saya sudah berhasil menjaga berat badan di tingkat 73-74 kilogram. Konsumsi beras di rumah kami juga merosot tajam, bukannya meningkat.

Baiklah, saya cukupkan dulu omong kosong politik itu sampai di sini. Saya hanya ingin sedikit membukakan mata kita terhadap kenyataan politik kita. Kita sebagai rakyat telah dibohongi di siang bolong oleh para pemimpin kita. Sudah saatnya kita punya pemimpin yang tidak bohong. Karena itu sekarang sudah jarang ada upacara yang ditandai dengan pemukulan gong. Soalnya, bunyi gong-nya sudah berubah menjadi: "Bohooooong! Bohooooong! Bohooooong!"

Kembali ke soal kuliner. Apa yang dapat kita lakukan tentang beras? Alangkah eloknya kalau Indonesia bisa swasembada beras lagi. Tetapi, itu tampaknya jauh panggang dari api kecuali kita semua bersedia menurunkan tingkat konsumsi beras. Dan ini sangat penting! Bukan saja agar mesin uang untuk mendanai mesin politik tersumbat, tetapi juga cocok dengan "Go Green!" yang sekarang sedang menjadi kepedulian bersama.

Tahukah Anda bahwa untuk menghasilkan satu kilogram beras diperlukan sekitar 2000 liter air? Bandingkan dengan produksi satu kilogram daging sapi yang memerlukan 20.000 liter air (Catatan: angka ini sudah dibantah oleh asosiasi daging sapi AS). Sekalipun vegetarian lebih ramah lingkungan dibanding karnivora, tetap saja vegetarian gendut mengambil sumber daya alam lebih banyak daripada vegetarian langsing.

Langsing, sehat, dan bugar. Siapa takut? ( Detikfood)

Menyimpan Stok Makanan


GB

Berita Dunia,Jakarta - Saat kegiatan di dapur belum pulih,ada baiknya di minggu-minggu ini Anda mulai menyimpan makanan matang atau setengah matang di kulkas. Cara praktis ini dapat menghemat biaya dan waktu. Apa saja yang dapat disimpan sebagai stok? Bagaimana menyimpannya?

Masakan: Selain sayuran dan buah segar, aneka masakan siap santap juga bisa disimpan dalam kulkas. Masakan seperti rendang, semur ayam, bakso, gulai bisa ditaruh dalam kantong plastik tebal atau wadah bertutup. Taruh di dalam freezer agar tahan lebih dari seminggu dan tidak berubah cita rasanya.
Jika akan disajikan, taruh di dalam kulkas hingga lumer lalu hangatkan kembali. Sebaiknya tambahkan sayuran segar saat dipanaskan agar kandungan vitaminnya tidak hilang.

Kuah : Kuah bakso, sup, dan masakan berkuah banyak lainnya bisa dibuat sekaligus banyak dan disimpan dalam freezer. Bagilah kuah dalam beberapa kantong siap saji, misalnya untuk 4 porsi sehingga saat melumerkan kembali tidak perlu seluruh kaldu dalam kantong dilumerkan dan waktunya menjadi lebih singkat.

Minus Sayuran: Sebaiknya jangan membekukan sayuran bersama dengan kuah dan bahan lainnya. Sayuran mudah rusak teksturnya saat dibekukan. Sayuran mudah lunak dan bisa ditambahkan saat memanaskan kembali makanan. Jika dipanaskan berkali-kali sayuran justru kehilangan vitaminnya.

Wadah : Sebelum membekukkan makanan, pilihlah wadah yang tepat. Misalnya, kantong plastik tebal, khusus untuk makanan dan aman jika dibekukan. Jika ada, lebih bagus lagi memakai wadah plastik kedap udara yang khusus dirancang untuk makanan beku sehingga makanan tidak rusak. Wadah yang baik akan menjaga kualitas makanan tetap sama, saat dibekukan dan saat dipanaskan kembali.

Jumlah dan Jenis: Sesuaikan jumlah porsi makanan yang dibekukan dengan jumlah anggota keluarga yang menyantap. Dengan cara ini tak ada makanan bersisa atau berlebihan. Usahakan untuk tidak membekukan kembali makanan yang sudah dilumerkan. Jenis makanan yang dibekukan bisa makanan kering seperti ayam goreng (simpan setelah dibumbui dan matang), dendeng, tahu goreng, dan makanan berkuah (pisahkan kuah dan isinya). Jangan lupa tulis tanggalnya dan nama makanan hingga mudah dikenali.

(Detikfood)

7 Makanan Penggempur Kolesterol


GB

Berita Dunia,Jakarta - Pusing dengan kadar kolesterol yang tak pernah beranjak turun? Seusai pesta makan enak selama Lebaran, ada baiknya benahi segera menu makan Anda. Tujuh jenis makanan ini  patut dikonsumsi karena terbukti bisa menurunkan kadar kolesterol darah. Apa saja makanan itu?

Untuk menjaga kadar kolesterol darah tetap stabil, bukan pekerjaan gampang. Karena harus diiringi dengan kemauan kuat untuk mengontrol makanan yang dikonsumsi. Namun, dengan makan makanan yang mampu membantu penyerapan lemak jenuh ganda Anda bisa tetap sehat. Caranya cukup mudah, konsumsi bahan makanan berikut ini secara cermat.

Oats: Bijian ini terkenal kemampuan menyerap lemak jenuh dalam darah. Seperti yang dibuktikan dalam studi yang dilakukan oleh wanita-wanita di University of Toronto. Mereka menambahkan konsumsi oats pada makanan sehat yang dikonsumsi dan ternyata berhasil menaikkan kadar HDL- si kolesterol baik hingga 11% .

Almond:
Studi yang dilakukan Tuft University tahun 2005 menemukan bahwa kulit kacang almond mampu melindungi kadar LDL dari proses oksidasi. Proses oksidasi ini bisa merusak pembuluh darah dan meningkatkan resiko penyakit pembuluh darah jantung.

Kacang-Kacangan: Hasil penelitian Annals anda Internal Medicine tahun 2005 menyebutkan kadar LDL pada sukarelawan menurun hingga dua kali saat makanan rendah lemak mereka diberi kacang-kacangan (juga makanan berserat dan sayuran).

Blueberry: Buah ini mengandung antioksidan hebat yang disebut pterostilbene yang mampu menurunkan kadar LDL di dalam darah. Hal ini didukung dengan penelitian Agriculture Research Service taun 2004.

Jali: Bijian sederhana ini ditambahkan oleh para suka relawan pada menu makanan sehat mereka yang disusun berdasarkan American Heart Association Diet. Terbukti kadal LDL dalam darah mereka turun hingga 17%.

Alpukat : Kandungan lemak tak jenuh ganda pada buah alpukat mampu menurunkan kadar kolesterol LDL yang jahat dan menaikkan kadar HDL yang baik, terutama untuk mereka yang mempunyai problem dengan kadar kolesterol darah.

Alkohol:
Segelas wine atu minuman beralkohol lain yang diminum saat makan malam ternyata mampu menurunkan kadal HDL dan mengurangi resiko serangan jantung (tentunya tak berlaku bagi mereka yang sudah menderita penyakit jantung).

( Detikfood)

11 Makanan Pemicu Libido


GB

Berita Dunia,Jakarta - Selain faktor tubuh yang kelelahan, gairah sex bisa meredup gara-gara makanan. Jika akhir-akhir ini Anda loyo, dan kurang bergairah untuk berhubungan sex, mungkin saja Anda salah memilih makanan. Inilah makanan yang bisa memicu gairah sex dan perlu Anda konsumsi secara rutin!

Hambarnya hubungan suami-istri yang sudah lama berumah tangga umumnya berkisar pada kejenuhan dan turunnya gairah sex. Libido atau gairah sex memang perlu terus dipelihara. Caranya juga tak sulit. Melalui makanan yang dikonsumsi kualitas libido bisa dijaga secara teratur. Berikut ini 11 jenis makanan yang bisa memicu gairah sex Anda dan pasangan.

Seledri: Saat berpikir tentang sex, sayuran bernama seledri ini mungkin tak terlintas dalam benak Anda. Namun, seledri memiliki kemampuan hebat untuk merangsang gairah sex. Ini terutama disebabkan olah kandungan ndrosterone yaitu hormon tak berbaiuyang biasanya diproduksi pria dan mampu membuat wanita terangsang. Paling bagus jika seledri ini dimakan mentah atau segar sebagai lalp atau campuran salad.

Tiram Mentah: Inilah makanan aprodisiac yang klasik. Tiram mengandung banyak seng dan memicu produksi testoteren pria. Tiram juga mengandung dopamine yaitu hormon yang memicu libido. Sedangkan tekstur tiram segar yang lembut kenyal saat ditelan juga memberikan sensasi nikmat yang menyenangkan.

Pisang : Pisang mengandung enzim bromelain, yang dipercaya memicu libido dan menyembuhkan impotensi pria. Juga mengandung potassium dan vitamin B yang bisa memberikan pasokan energi.

Alpukat: Orang Aztec menyebut pohon alpukat sebagai Ahuacatl atau 'pohon testis'.  Selain bentuknya sexy alpukat mengadung asam folic yang membantu metabolisme dan memberi pasokan energi. Juga mengandung vitamin B 6 (yang memicu produksi horman pria) dan potassium (yang merangsang kelenjar thiroid wanita). Kedua zat ini sangat baik sebagai pemicu gairah sex pria dan wanita.

Almond (dan kacang-kacangan): Almond merupakan sumber asam lemak. Asam lemak ini sangat penting untuk bahan utama produksi hormon pria. Aroma almond yang menyengat juga bisa menimbulkan gairah sex pada wanita.

Mangga, Peach dan Strawberry: Ketiga jenis buah ini memiliki bentuk yang indah dan sexy. Anda bisa mempermainkan buah-buahan ini (yang sudah dibersihkan dan dipotong) sebagai santapan pembuka atau perangsang sebelum berhubungan intim. Rasanya juga manis asam segar dan menggairahkan.

Telur; Meskipun bukan makanan paling sensual, telur banyak mengandung vitamin B6 dan B5 yang bisa memicu produksi hormon dan mengurangi stress. Kedua hal tersebut sangat penting untuk libido yang sehat. Telur juga melambangkan kelahiran dan kehidupan baru.

Hati :
Hati sangat kaya akan glutamine yang sangat baik untuk sistem kekebalan tubuh. Hati bisa merangsang atau menurunkan libido.

Fig : Mengandung asam amino yang meningkatkan libido. Juga berkhasiat untuk mendongkrak stamina sex. Selain itu rasanya manis dan renyah sehingga sangat enak merangsang ldah.

Bawang Putih: Meskipun baunya menyengat, bawang putih mengandung allicin yang berperan memperlancar aliran darah terutama pada oragn sex. Juga dikenal sebagai rempah dahsyat peningkat libido. Kalau terganggu dengan baunya minum saja kapsul bawang putih.

Cokelat : Cokelat mengandung theobromine yang mirip dengan kafein. Kandungan  phenylethylamine pada cokelat memberi perasaaan senang dan gembira seperti saat jatuh cinta. Cokelat dark mengandung antioksidan tinggi yang berperan dalam membangun daya tahan tubuh.

Nah, tak ada salahnya mulai mencermati bahan makanan belanjaan Anda dan terutama makanan Anda. Dengan memasukkan bahan-bahan tersebut dalam menu setidaknya tubuh Anda lebih bugar dan gairah pun akan muncul dengan sendirinya.  Seperti yang dianjurkan oleh Derrick Nelson yang dilansir oleh Foxnews di atas!
( Detikfood)

Pumpunan-penjarahan Bantuan di Tengah Derita Warga Padang

Berita Dunia,Padang- Aksi oknum-oknum warga terhadap bantuan kemanusiaan bagi para korban gempa di Sumatra Barat (Sumbar) mendapat kecaman keras dan dinilai sebagai tindakan tak bertanggungjawab yang memiriskan.

"Tindakan penjarahan itu sudah keterlaluan, mereka tidak bertanggungjawab dan harus ditindak tegas oleh aparat keamanan," ujar Kepala Sekretariat, Sarkorlak Penanggulangan Bencana Sumbar, Ade Edwar.

Menurut dia, saat banyak pihak dalam dan luar negeri menyalurkan bantuan ke Sumbar, justru oknum-oknum tersebut bertindak di luar batas dan ini juga memalukan bagi Sumbar.

Ia menyebutkan, penjarahan bantuan dalam bentuk bahan makanan itu terjadi pada truk yang membawa bantuan.

Ade mengatakan, sarkorlak telah menerima laporan penjarahan terhadap truk pengangkut bahan bantuan bagi korban.

Kronologis penjarahan, menurut dia, dilakukan oknum-oknum warga dengan menghentikan truk yang membawa bantuan, lalu barang yang dibawa dipaksa diturunkan kemudian dibawa para oknum-oknum tersebut.

Para supir tidak dapat mencegah aksi penjarahan, apalagi truk-truk pembawa bantuan belum dikawal aparat keamanan, tambahnya.

Dari Kabupaten Padang Pariaman (salah satu daerah yang parah akibat gempa), juga terjadi penjarahan di posko penampungan bahan bantuan yang oknum-oknum tak bertanggungjawab.

Barang-barang yang dijarah, bahkan ada yang dibawa oleh warga menggunakan kendaraan roda empat.

Puluhan warga menjarah posko Satuan Pelaksana Penanggulangan Bencana Alam di Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat. Lambatnya penyaluran bantuan ke sejumlah desa di Padang Pariaman menjadi penyebab.

"Saat itu massa memang banyak. Terlambat diantisipasi oleh bagian gudang di Pemda, sehingga masyarakat mengambil duluan bantuan yang ada," kata Kepala Kepolisian Resor Padang Pariaman Ajun Komisaris Uden Kusumawijaya, saat dihubungi wartawan ,Senin (5/10) malam.

Ia mengakui ada kesalahan mekanisme pembagian jatah bantuan. Seharusnya bantuan itu didistribusikan oleh posko Satlak kabupaten ke posko satlak kecamatan dalam wilayah kabupaten Padang Pariaman. Namun posko terkendala dana dan transportasi untuk mendistribusikan bantuan itu.

"Mekanismenya salah. berat untuk mendistribusikan karena ongkos sewa truk mahal, satu truk Rp 200 ribu," kata dia. "Padahal satu desa bisa empat sampai lima truk."

Ia mengatakan setiap bantuan sudah ditandai untuk setiap desa. Masing-masing desa diminta mengambil jatahnya. Saat aksi penjarahan terjadi, tidak ada petugas yang berjaga di posko, sehingga bantuan berupa sembako dan air mineral itu ada yang diambil desa lain.

Uden mengakui ada Pemda lambat mengantisipasi distribusi bantuan ini. ?Pengaturan tidak pas sehingga terambil oleh yang lain. dan lambat diantisipasi," kata dia.

Ia menambahkan pihaknya telah meminta pemda untuk mempercepat pembagian. Kalau ada bantuan yang masuk ke posko harus langsung disalurkan dan tidak perlu disimpan terlalu banyak. "Didata mana yang belum ambil dan sangat perlu segera dikirim," kata dia.

Uden menambahkan posko akan memprioritaskan daerah yang paling parah terkena bencana seperti Nagari Tandikek dan Lubuk Alung. "Ada daerah yang belum disentuh itu yang didahulukan," kata dia. ujarnya.

truk dihadang



Di Kota Pariaman, truk pembawa bantuan juga dihadang oknum-oknum warga di jalan, namun supirnya nekad tidak berhenti dan makin memacu kencang mobilnya.

Informasi dari aparat kepolisian, truk juga sempat menabrak kendaraan lain saat melaju menyelamatkan bantuan tersebut. Truk dan bantuan itu kemudian dihentikan supirnya di pos polisi.

Selanjutnya, dengan pengawalan polisi truk pembawa bahan bantuan itu kembali memutar arah menuju lokasi penampungan bahan bantuan di kota tersebut.

Atas laporan-laporan aksi penjarahan itu, Pihak Sarkorlak Penanggulangan Bencana Sumbar, meminta polisi dan aparat keamanan lainnya menindak tegas oknum-oknum masyarakat yang telah melakukan aksi penjarahan.

"Tindak, kalau perlu tangkap para oknum yang telah membuat malu daerah itu," kata Ade Edwar.

Menurut dia, terlepas dari apapun alasannya tindakan para oknum itu tidak dapat ditolerir karena itu patut aparat keamanan mengambil tindakan tegas kepada mereka.

Tindakan tegas tersebut, juga untuk mencegah terulangnya aksi penjarahan baik terhadap truk yang membawa bantuan maupun Posko penampungan sementara bantuan, tambahnya.

Ade juga meminta masyarakat untuk tidak mengganggu kegiatan pendistribusian bantaun ke daerah-daerah gempa. "Kita justru mengharapkan bantuan dari masyarakat untuk ikut memberikan bantuan, termasuk bantuan tenaga," tambahnya.

Penjarahan hanya akan menambah daftar panjang derita yang dialami di `ranah Minang ` itu setelah gempa berkekuatan 7,6 skala Richter menggoyang Sumatera Barat pada Rabu (30/9) lalu sekitar pukul 17.16 WIB.

Pusat gempa berada pada 57 kilometer barat laut Pariaman dengan kedalaman 71 kilometer. Korban tewas diperkirakan mencapai lebih 800 orang.(Antara)

Munas Golkar Sambut Empat Kandidat i

Munas Golkar Sambut Empat Kandidat
Hutomo Mandala Putra atau Tommy Soeharto (kiri) berbincang dengan Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso dan Wakil Ketua MPR Hajriyanto J. Thorari. 
 
Berita Dunia,Pekanbaru, - Kehadiran empat kandidat ketua umum pada pembukaan Munas ke-8 Partai Golkar di Kampar, Provinsi Riau, Senin malam, disambut meriah.

Tepuk tangan di ruangan kembali terjadi ketika Gubernur Riau Rusli Zainal yang juga Ketua DPD I Golkar Riau menyampaikan pidato sebagai tuan rumah. Sebagai tuan rumah, Riau berterima aksih diberi kepercayaan menyelenggarakan munas, katanya.

Rusli kemudian menyebutkan bahwa sejauh ini ada empat kandidat ketua umum Partai Golkar yang sudah menyatakan siap, yaitu Aburizal Bakrie, Surya paloh, Hutomo Mandala Putra dan Yuddy Chrisnandi.

Setiap menyebutkan nama kandidat, hadirin terutama pendukung kandidat bertepuk tangan dan meneriakan yel. Hal itu menyebabkan suasana gemuruh dari ruang pembukaan.

Pada kesempatan itu, Ketua Umum DPP Partai Golkar Jusuf Kalla (JK) menyampaikan pidato pembukaan setelah sebelumnya Ketua Panitia Panitia Penyelenggara Andi Matalatta juga menyampaikan sambutan.

Pembukaan munas ditandai dengan menabuh kompang, alat musik tradisional Riau yang biasa ditabuh untuk menyambut tamu penting. JK menabuh kompang bersama Andi Matalatta dan Rusli Zainal di podium.

Tabuhan kompang oleh JK dan dua tokoh Golkar itu disambut tim atau satu kelompok penabuh kompang yang ada di samping bagian depan podium. Suasana kemudian diwarnai dengan suara musik kompang.

Usai pembukaan, jadwal resmi munas dilanjutkan Selasa (6/10) dengan agenda pengesahan jadwal acara dan tata tertib serta pemilihan pimpinan sidang, dilanjutkan penyampaian pertanggungjawaban DPP Golkar periode 2004-2009, pemandangan DPD Golkar atas pertanggungjawaban DPP.

Selanjutnya, agenda munas adalah tanggapan DPP Golkar atas pemandangan umum dari DPD Golkar, pernyataan munas terhadap pertanggungjawaban, pernyataan demisioner kepengurusan DPP Golkar serta penyerahan panji-panji Golkar, penjelasan materi munas dan pembentukan komisi-komisi.
(Antara)

Polusi Udara Bisa Sebabkan Radang Usus Buntu

Berita Dunia,-Beberapa ilmuwan Kanada menemukan bahwa polusi udara mungkin menyebabkan radang usus buntu, demikian satu studi baru yang disiarkan di dalam "Canadian Medical Association Journal", Senin.

Ahli gastroenterologi Dr Gilaad G Kaplan dari University of Calgary dan timnya mengkaji 5.191 orang dewasa yang dirawat di rumah sakit di Calgary, antara 1999 dan 2006.

Mereka mendapati bahwa makin banyak orang dirawat di rumah sakit karena menderita radang usus buntu selama beberapa bulan musim yang lebih hangat antara April dan September, ketika orang lebih mungkin berada di luar rumah dan terpajan (exposed) terhadap polusi udara.

Tim itu memeriksa silang data pendaftaran rumah sakit dengan analisis bahan pencemar polusi udara satu pekan sebelum mereka dirawat.

Mereka mendapati pendaftaran mencapai angka tertinggi pada hari-hari konsentrasi paling tinggi ozon dan nitrogen dioksida.

Pria tampaknya lebih mungkin untuk terpengaruh oleh radang usus buntu selama pajanan terhadap polusi udara, tapi tidak jelas apakah perbedaan jenis kelamin itu memang ada, kata para peneliti tersebut sebagaimana dilaporkan kantor berita resmi China, Xinhua.

Tak seorang pun mengetahui apa penyebab radang usus buntu, yang merupakan radang pada bagian tubuh yang mirip kantung dan menempel pada usus yang lebih besar.

Sebagian ahli telah menyatakan bahwa makanan rendah serat yang menjadi ciri khas negara industri mungkin mengakibatkan kotoran mengganggu pembukaan usus buntu, sehingga terjadilah infeksi.

Namun Kaplan menyatakan bahwa belum ada peningkatan besar dalam kandungan serat dalam makanan orang Kanada selama 20 tahun belakangan, tapi telah terjadi penurunan yang sangat besar dalam peristiwa radang usus buntu dalam setengah abad belakangan.

Kasus radang usus buntu meningkat secara tajam di negara industri pada Abad XIX dan awal Abad XX, tapi kemudian turun lagi pada pertengahan dan penghujung Abad XX, kata Kaplan dan penulis lain.

Penurunan itu terjadi bersamaan dengan adanya peraturan guna mengurangi kemeroosan kualitas udara.

Sementara itu, peristiwa radang usus buntu di negara berkemabng telah meningkat, sewaktu mereka menjadi lebih industrialis.

Kaplan mengakui timnya baru mengetahui hubungan antara pajanan terhadap polusi udara dan angka radang usus buntu yang lebih tinggi; mereka belum membuktikan sebab-akibat tersebut.

"Ini sangat mendorong dan ini akan mendorong kami melakukan penelitian lebih jauh, tapi ini masih jauh sebelum kami dapat mengatakan polusi udara memicu radang usus buntu," kata Kaplan kepada wartawan, (antara)

Studi: Manusia Tak Berevolusi Dari Kera

Studi: Manusia Tak Berevolusi Dari Kera
 
Berita Dunia,-Satu tim ilmuwan internasional pekan ini melaporkan bahwa kerangka manusia purba yang hidup 4,4 juta tahun lalu memperlihatkan manusia tak berevolusi dari nenek moyang mirip kera.

Penyelidikan selama 17 tahun tersebut mengenai temuan kerangka yang sangat rapuh, "kera darat" kecil, yang ditemukan di wilayah Afar, Ethiopia, dibeberkan di dalam jurnal "Science" terbitan Jumat (2/10).

Sebagaimana dilaporkan kantor berita China, Xinhua, jurnal itu juga berisi 11 berkas mengenai temuan tersebut.

Fosil itu, yang diberi nama panggilan "Ardi", adalah kerangka paling tua yang dikenal dari cabang manusia dari pohon keluarga primata. Cabang tersebut meliputi Homosapiens serta spesies yang lebih dekat dengan manusia dibandingkan dengan kera dan bonobo.

Temuan itu memberi pengertian baru mengenai bagaimana "hominid" --keluarga "kera besar" yang terdiri atas manusia, simpanse, gorila dan orang-utan-- mungkin telah muncul dari satu nenek moyang monyet.

Sampai ditemukannya "Ardi", tahap paling awal yang diketahui mengenai evolusi manusia adalah "Australopithecus", "manusia kera" yang berotak kecil dan sepenuhnya berkaki dua yang hidup antara empat juta dan satu juta tahun lalu.

Fosil "Australopithecus" yang paling terkenal adalah "Lucy", yang berumur dari 3,2 juta tahun, yang namaya diambil dari lagu Beatles "Lucy in the Sky with Diamonds". "Lucy" ditemukan pada 1974 di tempat sekitar 45 mil dari tempat "Ardi" belakangan ditemukan.

Kerangka "Ardi" dan kerangka "Ardipithecus ramidus", yang berkaitan, lebih tua dan lebih primitif dibandingkan dengan "Australopithecus".

Setelah temuan "Lucy", ada perkiraan bahwa ketika kerangka "hominid" terdahulu ditemukan, semua itu akan berkumpul jadi anatomi mirip simpanse, berdasarkan kesamaan genetika manusia dan kera. Namun fosil "Ardipithecus ramidus" tidak mendukung dugaan itu.

Kerangka "Ardi" cukup lengkap --tengkorak, gigi, tulang panggul, kaki, paha, lengan dan tangan-- untuk memperkirakan tinggi dan berat tubuhnya. "Ardi" berjalan dengan dua kaki di tanah, tapi memanjat pohon dan juga menghabiskan waktu mereka di sana, dan barangkali adalah pemangsa segala.

Sesuatu yang mengejutkan ialah "Ardi" dan temannya tidak memiliki bagian tubuh seperti kera atau gorila, tapi lebih mirip dengan kera yang punah atau bahkan monyet, dan kedua tangannya juga tidak mirip tangan simpanse atau gorila, tapi lebih berkaitan dengan kera yang punah sebelumnya.

Banyak ilmuwan mengatakan temuan itu menunjukkan bahwa "hominid" dan kera afrika, masing-masing, memiliki jalur evolusi yang berbeda, dan "kita tak lagi dapt menganggap kera sebagai `wali` bagi nenek moyang terakhir bersama kita".

"Temuan (Charles) Darwin sangat bijaksana mengenai masalah ini," kata Tim White dari University of California Berkeley, yang membantu memimpin tim penelitian tersebut.

"Darwin mengatakan kita harus benar-benar berhati-hati. Satu-satunya cara kita akan mengetahui seperti apa nenek moyang terakhir bersama ini dan menemukannya. Yah, pada 4,4 juta tahun lalu, kita menemukan sesuatu yang sangat dekat dengan itu. Dan, persis seperti Darwin menghargai evolusi garis kera dan garis manusia telah berjalan secara terpisah sejak jalur itu terpisah, sejak nenek moyang terakhri bersama yang kita miliki," kata White.(Antara)